Hacker Indonesia Yang Membangun Reputasi Dunia



http://mrcracker.com/

Hacker Indonesia Yang Membangun Reputasi Dunia
Seorang hacker Indonesia membangun reputasi dunia. Dia terkenal karena bisa meretas satelit. Jim Geovedi adalah orang yang berbahaya.

Pada masa ketika nyaris semua informasi dan manusia terkoneksi, Jim, jika dia mau, bisa setiap saat keluar masuk ke sana, melongok percakapan surat elektronik atau sekadar mengintip perselingkuhan Anda di dunia maya.

Lebih dari itu, dia bisa saja mencuri data-data penting, lalu lintas transaksi bank, laporan keuangan perusahaan atau bahkan mengamati sistem pertahanan negara.

“Kalau mau saya bisa mengontrol internet di seluruh Indonesia,” kata Jim dalam percakapan dengan Deutsche Welle (DW).

Ketika dikonfirmasi ke pengamat IT, Enda Nasution, dia mengaku percaya Jim Geovedi bisa melakukan itu.

“Saya memilih percaya dan tidak mau menantang Jim untuk membobol situs DW. Dia adalah hacker Indonesia dengan reputasi global, hilir mudik Berlin, Amsterdam, Paris, Torino, hingga Krakow menjadi pembicara pertemuan hacker internasional yang sering dibalut dengan nama seminar sistem keamanan,” katanya.

Dalam sebuah pertemuan hacker dunia, Jim memperagakan cara meretas satelit. Jim bisa mengubah arah gerak atau bahkan menggeser posisi satelit. Keahliannya ini bisa Anda lihat di Youtube. = http://www.youtube.com/watch?v=dLbRuJikb1U

Jim Geovedi sejak 2012 pindah ke London dan mendirikan perusahaan jasa sistem keamanan teknologi informasi bersama rekannya.

Dia menangani para klien yang membutuhkan jasa pengamanan sistem satelit, perbankan, dan telekomunikasi. Dua tahun terakhir, dia mengaku tertarik mengembangkan artificial intelligence komputer.

Tapi Jim Geovedi menolak disebut ahli. Dalam wawancara, Jim lebih suka menganggap dirinya “pengamat atau kadang-kadang partisipan aktif dalam seni mengawasi dari tempat yang jauh dan aman.“ Tidak, Jim bukan lulusan sekolah IT ternama.

Lulus SMA, Jim menjalani kehidupan jalanan yang keras di Bandar Lampung sebagai seniman grafis. Beruntung seorang pendeta memperkenalkan dia dengan komputer dan internet.

Sejak itu, Jim Geovedi belajar secara otodidak: menelusuri ruang-ruang chatting para hacker dunia.

Berikut ini kutipan wawancara DW dengan Jim Geovedi (JG).

DW

Apa saja yang pernah Anda hack?

JG

Saya tidak pernah menghack…kalaupun ya, saya tidak akan mengungkapkannya dalam wawancara. Tapi saya banyak dibayar untuk melakukan uji coba sistem keamanan.

Saya punya konsultan perusahaan keamanan untuk menguji aplikasi dan jaringan. Klien saya mulai dari perbankan, telekomunikasi, asuransi, listrik, pabrik rokok dan lain-lain.

DW

Bagaimana Anda membangun reputasi sebagai hacker?

JG

Saya tidak memulai dengan meng-hack sistem, kemudian setelah terkenal membuka identitas dan membangun bisnis sistem keamanan.

Sejak awal, saya lebih banyak bergaul dengan para hacker dunia ketimbang Indonesia, dan dari sana saya sering diundang menjadi pembicara seminar atau diwawancara media internasional. Beberapa tahun setelah itu saya mulai diperhatikan di Indonesia.

Tahun 2004, saya diminta membantu KPU (saat itu data pusat penghitungan suara Pemilu diretas, Red) yang kena hack. Saya disewa untuk mencari tahu siapa pelakunya (seorang hacker bernama Dani Firmansyah akhirnya ditangkap, Red).

Ketika wireless baru masuk Indonesia tahun 2003, saya sudah diminta menjadi pembicara di Kuala Lumpur tentang bahaya sistem itu. Tahun 2006, saya diminta menjadi pembicara isu sistem keamanan satelit, dan itu yang mungkin membuat nama saya naik.

DW

Apakah Anda bisa menghack satelit?

JG

Ya bisa, satelit itu sistemnya cukup unik. Orang yang bisa mengontrol satelit harus tahu A sampai Z tentang isi satelit. Dan satu-satunya cara adalah Anda harus masuk ke ruang operator atau berada dalam situasi kerja sang operator (dengan meretasnya, Red).

Dari sana Anda akan memahami semua hal seperti satelit ini diluncurkan kapan, bagaimana cara kontrol, sistem apa yang digunakan. Setelah itu, Anda akan bisa memahami oh di sini toh kelemahan sistemnya. Itu semua total insting.

Semakin sering Anda mempelajari kasus, jika berhadapan dengan kasus lain, Anda akan bisa melihat adanya kesamaan pola. Kalau Anda sudah melihat kesamaan pola, maka Anda akan tahu.

DW

Satelit mana saja yang pernah anda hack?

JG

Hahaha…saya harus berada di lingkungan operatornya.

DW

Tapi Anda bisa masuk ke lingkungan itu dari jarak jauh (meretas, Red) kan?

JG

Hahaha, untuk satu atau dua kasus itu bisa dilakukan.

DW

Satelit mana yang Anda hack?

JG

Itu satelit klien saya hahaha…satelit Indonesia dan satelit Cina.

DW

Apa yang Anda lakukan dengan satelit itu?

JG Saat itu, saya diminta menguji sistem keamanan kontrol satelit, dan saya melihat, oh ini ada kemungkinnan untuk digeser atau dirotasi sedikit… lalu ya saya geser…dan itu membuat mereka panik karena agak sulit mengembalikan satelit itu ke orbit.

Untung mereka punya bahan bakar ekstra. Mereka bilang, oke cukup jangan diteruskan. Satelit yang dari Cina bisa saya geser tapi kalau yang dari Indonesia saya ubah rotasinya.

DW

Dengan kemampuan seperti ini, bagaimana Anda mengatasi godaan?

JG

Kalau mau, saya bisa mengontrol internet seluruh Indonesia. Saya bisa mengalihkan traffic (lalu lintas data, Red), saya bisa mengamati traffic yang keluar ataupun masuk Indonesia.

Saya bisa memodifikasi semua transaksi keuangan…dengan kapasitas saya itu mungkin saja dilakukan. Tapi buat apa? Saya termasuk orang yang bersyukur atas apa yang saya punya. Saya enggak punya interestberlebihan soal materi. *

Team Hacker yang Terkenal di Indonesia

Begitu banyak forum hacker di indonesia membuat banyak pula yang mengundurkan diri dari kepengurusan forum dengan beberapa sebab, ada karena konflik internal, ada yang tidak mau membawa nama forum jika melakukan kejahatan dan alasan lainya.

Ada beberapa forum yang membuat team / crew sendiri yang mungkin kita tidak asing lagi, berikut survey 10 orang hacker menurut versi code security, team paling di segani di indonesia.

1. Antirusuh
Siapa orang yang tidak mengenal team / crew ini, sebuah team yang penuh dengan teka teki siap sebenarnya orang di dalamnya, pasalnya dari hasil deface site yang ada di zona-h anti rusuh memang sudah di takuti oleh hacker di dunia, siapa sangka forum hacker ternama di indonesia sudah pernah merasakan deface ala anti rusuh ini, sehingga semua orang cukup acung jempol untuk mereka yang sangat underground.

2. Server is Down
Masih ingat sekali aku dengan team underground yang paling tua dan lama di indonesia, sampai sampai orang di dalamnya sampai sekarang tidak pernah menampakkan diri, bahkan team ini dulu sempat di segani sewaktu masih perang cyber indonesia malaysia sehingga sampai saat ini masih ada dan masih on jika saya lihat.

3. IDC
Sebenarnya dahulu IDC adalah sebuah forum hacking yang sangat pesat di indonesia, tapi karena konflik antar forum sempat vakum untuk beberapa waktu, dan ketika kali ini up kembali memang kita akui gebrakan team yang sangat di takuti di indonesia, karena jika saya lihat di berita hacker di indonesia mereka selalu tersorot.

4. Explorercrew
Hacker Newbie adalah forum hacker yang cukup underground di indonesia, tapi entah kenapa ada perpecahan di dalamnya sehingga beberapa pihak memilih membuat crew underground dan sangat di takuti di indonesia, walau memang kita lihat tidak pernah kelihatan aksinya, tapi orang melihat dari hasil yang di buat oleh mereka, exploit dan tutor yang cukup membuat kita pusing membuat para pengunjung menjadi salut dengan adanya team ini.

5. Grandong
Kang Ono W Purbo mungkin tahu siapa dalang di dalam team grandong ini, pasalnya ketika saya melihat berita hacker beliau menyebutkan bahwa team grandong ini teman beliau sendiri, itu di tuturkanya dalam sebuah acara di TV (Vidio Hacker Metro TV) dan ini sangat di dukung oleh beberapa orang dalam dari security di indonesia agar admin web tidak molor, dan ini team di bentuk cukup bermanfaat.

6. C’Crew
Hacker Cisadane mempunyai team yang cukup dominan dalam membangun forum, dulu sewaktu hacker cisadane masih baru dan awal team ini muncul dan membuat beberapa gebrakan yang sangat efektif hasilnya, “Hacker Indonesia Menyerang 4 Negara Sekaligus” adalah judul di beberapa media informasi seperti okezone dan Koran Mata Banten yang meliput saat itu, gebrakan ini sangat membuat orang melirik hacker cisadane memiliki ke unggulan tersendiri, bahkan samapi saat ini team ini masih ada dan masih membuat beberapa tools hackingnya.

10 Hacker Terkenal di Dunia



10 Hacker Terkenal di Dunia - Keahlian seorang hacker seringkali dianggap ‘merepotkan’ sejumlah korbannya. Padahal belum tentu semua hacker bisa dicap negatif, banyak diantara mereka yang menggunakan keahliannya untuk tujuan-tujuan melihat atau memperbaiki kelemahan perangkat lunak di komputer.

Tapi akibat, ulah sejumlah hacker yang menggunakan keahliannya untuk tujuan jahat seringkali hacker mendapat pandangan negatif dari masyarakat.
Perjalanan untuk menjadi seorang hacker sendiri dilalui melalui perjalanan yang panjang. Untuk menjadi seorang hacker terkenal, tak jarang harus berhadapan dengan penjara. Tengok saja perjalanan 10 hacker ternama dunia berikut seperti dilansir Telegraph, Minggu (29/11/2009).
1. Kevin Mitnick

Pria kelahiran 6 Agustus 1963 ini adalah salah satu hacker komputer yang paling kontroversial di akhir abad ke-20. Pengadilan Amerika Serikat bahkan menjulukinya sebagai buronan kriminal komputer yang paling dicari di Amerika. Kevin diketahui pernah membobol jaringan komputer milik perusahaan telekomunikasi besar seperti Nokia, Fujitsu and Motorola.
Kevin Mitnick ditangkap FBI pada Januari 1995 di apartemennya di kota Raleigh, North Carolina atas tuduhan penyerangan terhadap pemerintahan. Saat ini, ia berprofesi sebagai seorang konsultan keamanan sistem jaringan komputer.
2. Kevin Poulson

Jauh sebelum menjadi senior editor di Wired News, Pria bernama lengkap Kevin Lee Poulsen ini dikenal sebagai seorang hacker jempolan. Pria kelahiran Pasadena Amerika Serikat, 1965 ini pernah membobol jaringan telepon tetap milik stasiun radio Los Angeles KIIS-FM, sehingga ia seringkali memenangkan kuis-kuis radio. Bahkan lewat kuis telepon via radio ia bisa memenangkan sebuah hadiah utama, mobil Porsche.
3. Adrian Lamo

Nama Adrian Lamo sering dijuluki sebagai ‘the homeless hacker’ pasalnya ia sering melakukan aksi-aksinya di kedai-kedai kopi, perpustakaan atau intenetcafe. Aksinya yang paling mendapatkan perhatian adalah ketika ia membobol jaringan milik perusahaan Media, New York Times dan Microsoft, MCI WorldCom, Ameritech, Cingular. Tak hanya itu, ia juga berhasil menyusupi sistem milik AOL Time Warner, Bank of America, Citigroup, McDonald’s and Sun Microsystems. Kini pria tersebut berprofesi sebagai seorang jurnalis.
4. Stephen Wozniak

‘Woz’ begitu ia biasa disapa. Saat ini mungkin lebih dikenal sebagai seorang pendiri Apple. Tapi saat menjadi mahasiswa, Wozniak pernah menjadi seorang hacker yang cukup mumpuni. Pria berusia 59 tahun itu diketahui pernah membobol jaringan telepon yang memungkinkannya menelepon jarak jauh tanpa membayar sedikit pun dan tanpa batas waktu. Alat yang dibuat semasa menjadi mahasiswa itu dikenal dengan nama ‘blue boxes’
5. Loyd Blankenship

Pria berjuluk The Mentor ini pernah menjadi anggota grup hacker kenamaan tahun 1980 Legion Of Doom. Blakenship adalah penulis buku The Conscience of a Hacker (Hacker Manifesto). Buku yang ditulis setelah ia ditangkap dan diumumkan dalam ezine hacker bawah tanah Phrack.
6. Michael Calce

Sejak usia muda Calce memang dikenal sebagai seorang Hacker. Aksinya membobol situs-situs komersial dunia dilakukannya ketika ia berusia 15 tahun. Pria yang menggunakan nama MafiaBoy dalam setiap aksinya itu, ditangkap ketika membobol pada tahun 2000 mengacak-acak eBay, Amazon and Yahoo.
7. Robert Tappan Morris

Nama Morris dikenal sebagai seorang pembuat virus internet pada tahun 1988, atau dikenal sebagai ‘Morris Worm’ yang diketahui merusak sekira 6.000 komputer. Akibat ulahnya ia dikenai sanksi untuk bekerja sosial selama 4000 jam. Kini ia bekerja sebagai pendidik di Massachusetts Institute of Technology.
8. The Masters Of Deception
The Masters Of Deception (MoD) merupakan kelompok hacker yang berbasis di New York. Kelompok ini sering mengganggu jaringan telepon milik perusahaan telekomunikasi seperti AT&T. Sejumlah anggota kelompok ini ditangkap pada tahun 1992 dan dijebloskan ke penjara.
9. David L. Smith

Smith dikenal sebagai penemu Mellisa worm, yang pertama kali ditemukan pada 26 Maret 1999. Mellisa sering juga dikenal sebagai “Mailissa”, “Simpsons”, “Kwyjibo”, atau “Kwejeebo”. Virus ini didistribusikan lewat email. Smith sendiri akhirnya diseret ke penjara karena virusnya telah menyebabkan kerugian sekira USD80 juta
10. Sven Jaschan

Jaschan menorehkan namanya sebagai seorang penjahat dunia maya pada tahun 2004 saat membuat program jahat Netsky dan Sasser worm. Saat ini ia bekerja di sebuah perusahaan keamanan jaringan.

Sumber: http://syakur-xp.blogspot.com/2013/02/10-hacker-terkenal-di-dunia.html

0 komentar